Wednesday, June 16, 2010

Karakter Pria Berdasarkan Zodiak

Lelaki Aquarius: Ia berdarah panas, suka melakukan apa pun sesuai keinginan. Jika tak mengerti atau tak bisa mengikutinya, Anda tak akan betah bersama dia dalam waktu lama. Gaya bicaranya blakblakan dan tak pintar berbohong. Ia tak suka orang pesimis, tak punya semangat, dan berotak dangkal. Jangan memancing kecemburuannya karena ia tak akan membuat keributan, melainkan pergi meninggalkan Anda.

Lelaki Pisces: Ia berjiwa sensitif, pendiam, pemalu, dan sangat emosional. Ia bukan orang yang suka melawan arus, dan lebih memilih jalur aman. Bagi dia, dalam hidup yang penting bukanlah cinta melainkan status dan stabilitas. Ia suka perempuan ceria dan cerdas. Jangan menasihati dirinya karena ia tak suka. Ia lebih menghargai Anda mencontohkannya terlebih dulu daripada memberinya kuliah.

Lelaki Aries: Ia dapat terlihat lembut, tapi di dalam hatinya ia orang yang sekeras baja dan tegar. Rintangan kecil tidak akan membuatnya jatuh begitu saja. Keras kepala menjadi ciri dari warga Aries. Pujilah dirinya dan berikan senyuman kepadanya karena itu akan menjinakkannya. Ia cenderung posesif dan lebih menyukai perempuan bertipe ibu rumah tangga.

Lelaki Taurus: Taurus pada umumnya tak suka pada aturan. Ia sangat menyenangi kebebasan. Jika Anda ingin bersamanya, jangan membuat aturan buat dia karena dia akan segera meninggalkan Anda. Ia bisa melakukan hal-hal yang menurut orang lain aneh. Ia suka mencari dan menganalisa orang dan banyak hal. Jika Anda sedang dekat dengan lelaki Taurus, jangan membuka terlalu lebar kehidupan pribadi Anda, tapi buatlah dia penasaran. Ia pasti akan semangat mendapatkan Anda.

Lelaki Gemini: Ia punya kemampuan khusus, pintar berbicara. Saat diberi kesempatan, ia bisa bicara tanpa henti. Ia orang yang tak bisa diam, hiperaktif, dan penyuka kerapian. Ciri menonjol lelaki Gemini adalah sangat pemilih dan gampang bosan. Ia dapat mengubah pikirannya secepat mengganti sepatu. Ia tak menyukai pekerjaan rutin dan sangat sulit menepati waktu. Jika ia datang terlambat bukan karena ia lupa, tapi karena ia selalu berhenti menikmati hal lain yang menarik perhatiannya.

Lelaki Cancer: Inilah lelaki paling sensitif dari semua zodiak. Mood-nya selalu berubah-ubah. Anehnya, justru perubahan inilah yang membuatnya memesona. Ia bukan tipe lelaki pejuang. Ia akan menunggu kesempatan yang pas untuk mendapatkan keinginannya. Ia paling tak tahan ditolak dan sangat anti dipermalukan. Ia melindungi dirinya sedemikian rupa sehingga terkesan dingin. Bakat Cancer di antaranya kreatif dan imajinatif. Ia menyukai perempuan mandiri, ceria, aktif, percaya diri, dan sopan.

Lelaki Leo: Penampilan luarnya menunjukkan ia orang yang lemah lembut, tapi sebenarnya dia kuat dan percaya diri. Kata-katanya selalu tampak normal, tapi kerap berisi perintah dan permintaan. Harga dirinya sangat tinggi. Ia dapat membantu memecahkan permasalahan orang lain, kecuali masalahnya sendiri. Ia bisa terluka kalau Anda tidak memercayai atau tidak menghargai kemampuannya. Ia suka pada orang yang bergantung padanya, karena itu membuatnya merasa berkuasa.

Lelaki Virgo: Ia amat menghargai waktu. Membuatnya menunggu dianggapnya penghinaan. Ia tak suka dikritik. Ia seorang perfeksionis yang romantis, bisa mendaki gunung Himalaya hanya untuk mengatakan ia merindukan Anda. Perempuan yang menarik hatinya adalah yang rapi dan berpenampilan up to date. Ia peduli pada detail, pendiriannya juga teguh, ya adalah ya, tidak adalah tidak, apa pun komentar orang.

Lelaki Libra: Sebagian besar pria Libra berwajah tampan. Bahkan jika wajahnya pas-pasan, tetap terlihat menawan. Sisi gelapnya keras kepala dan sering memulai pertengkaran. Ketika mood-nya baik, ia lelaki menyenangkan. Jika sedang mendung, ia paling suka memancing perdebatan. Secara alami, orang Libra suka berada dalam dunianya sendiri. Tak suka melakukan hal yang aneh-aneh. Ia tak suka pada perempuan yang berdandan berlebihan atau pecicilan.

Lelaki Scorpio: Ia sangat sensitif dan mudah terluka. Ia tak pernah memercayai siapa pun kecuali dirinya. Kesabarannya mengagumkan. Ia dapat menunggu beberapa tahun untuk mencapai tujuannya. Ia sangat serius terhadap cinta dan tak akan membuang waktu bersama orang yang tak dicintai. Warga Scorpio terkenal pendendam. Jangan pernah menjanjikan hal-hal yang tak akan dapat dipenuhi karena ia akan terus menagihnya. Ia ingin dihargai dan dikagumi, tapi tidak ingin Anda menguasai dirinya.

Lelaki Sagitarius: Warga Sagitarius menyukai kehidupan sosial, humoris, dan tak mau ketinggalan tren. Ia benci rutinitas karena membuatnya bosan. Ia bukan manajer keuangan yang baik. Tapi ia bukan orang yang pamrih. Ia suka pujian dan kata-kata manis. Ia suka bepergian dan melihat tempat-tempat menarik. Sagitarius pembenci kewajiban, makanya kata pernikahan membuatnya seperti tercekik. Ia mudah sekali jatuh cinta, terutama pada perempuan manis, lucu, dan berkepribadian kuat.

Lelaki Capricorn: Ia pendengar yang baik dan dapat mengerti semua hal secara jelas dan mudah. Berintuisi tajam, bisa menebak apa yang Anda ingin katakan, bahkan sebelum Anda mengatakannya. Wanita selalu datang padanya tanpa diundang. Ia suka lingkungan tenang dan damai. Ia akan memberikan Anda kebebasan dan hanya memantau dari jauh. Ia kekasih sempurna dari semua Zodiak, laki-laki romantis yang akan mengajak Anda berdansa di bawah sinar bulan. Ia takluk pada perempuan rapi dan berpakaian indah.

dikutip dari: www.untukku.com

Ungkap Kepribadian Si Dia Lewat Posisi Tidur

Pasangan memiliki posisi tidur yang itu-itu saja? Ternyata, gaya tidur itu tak hanya yang membuat si dia merasa nyaman, tapi juga bisa menunjukkan kepribadian dan keinginannya saat bercinta.

Berikut gambaran kepribadian dan kebiasaan pria saat bercinta berdasarkan gaya tidur.

- Tengkurap
Pria yang sering tidur tengkurap adalah tipe pengontrol dalam hal apapun, termasuk saat bercinta. “Saat tidur bukan berarti ia berhenti mengontrol,” kata Samuel Dunkell, penulis buku “Sleep Positions: The Night Language of the Body”, seperti VIVAnews kutip dari Shine. Posisi ‘menutup’ tempat tidur dengan tubuhnya adalah cara dia untuk mengontrol kamar tidur. Untuk alasan sama, sikap ini menunjukkan bahwa dia berkemauan keras. Pria tipe ini, biasanya terfokus dan berorientasi pada tujuan bukan proses.

Gaya bercinta pria ini cenderung “konvensional”. Jika sudah mengetahui posisi yang “menguntungkan” dia dan pasangan, maka ia akan mempraktekkan gaya ini terus menerus. Agak sulit untuk mengajaknya melakukan posisi baru saat bercinta. Dibutuhkan usaha ekstra agar ia mau melakukan tantangan baru di tempat tidur.

- Telentang
Gaya tidur telentang menggambarkan pria yang merasa aman dan optimis dengan dirinya. “Sinyal bawah sadarnya, ingin mengungkapkan zona kepercayaan dirinya,” kata Dunkell. Perhatikan posisi lengan dan tangannya. Jika berada di belakang kepala, tandanya ia takut apa yang dikerjakannya akan sia-sia. Secara umum, orang-orang yang tidur telentang, suka bersosialisasi dan suka menjadi pusat perhatian.

Saat bercinta ia sangat berenergi, posisi “doggie-style” dan misionaris adalah favoritnya. Hal itu karena ia yang menjadi perhatian dan bisa meningkatkan kepercayaan dirinya.

- Melingkarkan tangan di bawah kepala
Melingkarkan lengan di bawah kepala saat tidur adalah hal yang sangat umum. Rata-rata orang melakukannya 35 kali saat tidur. Gerakan konstan melingkarkan tangan di bawah kepala menandakan, ia kerap mengalami stres. Karena itu, jangan biarkan pasangan terlalu sering berada pada posisi ini. Lakukan olahraga ringan untuk membantu mengatasi stres sebelum tidur dan membuat tubuh lebih relaks.

Seks juga sangat ia butuhkan, karena seks adalah pereda stres yang sangat ampuh. Cobalah buat suasana bercinta yang santai. Anda bisa memberikannya pijatan sensual untuk meredakan stres yang dialaminya. Jangan terlalu menuntutnya untuk memberikan kepuasan. Biarkan dia relaks untuk bisa mengobati stresnya melalui bercinta.

- Miring ke arah kiri atau kanan
Posisi miring baik ke kanan maupun kiri, menandakan kepribadiannya yang cenderung suka menunda, santai dan mudah berkompromi. “Posisi miring saat tidur mungkin yang paling fleksibel,” kata Dunkell. Biasanya ia akan berbalik ke arah kiri atau kanan. Tetapi, jika ia lebih sering pada satu sisi saja, menandakan tingkat kesetiaannya cukup tinggi. Lalu, jika ia tidur miring dan menarik lutut ke dalam dan posisinya seperti bayi dalam perut menunjukkan ia sangat sensitif dan membutuhkan kenyamanan.

Gaya bercinta yang ia harapkan adalah yang santai, tidak terburu-buru, dan foreplay lebih lama. Hal itu karena ia suka hal yang berjalan perlahan dan menikmati proses demi proses. Memijat kepala dan ciuman perlahan, pasti akan berhasil.

• VIVAnews

Karakter Orang Berdasarkan Golongan Darah

Anda ingin mengetahui karakter orang. Ternyata untuk mengetahui karakter orang tidak hanya melalui sikap dan sifatnya. Berikut adalah membaca karakter orang berdasarkan golongan darah.

1. Karakter Orang Bergolongan Darah B

Orang dengan golongan darah B merupakan orang yang paling praktis di antara semua golongan darah yang ada. Mereka adalah spesialis di bidang yang digelutinya. Ketika mereka memulai sebuah proyek, mereka akan menghabiskan waktu lebih banyak untuk memahami dan mencoba mengikuti semua petunjuk/arahan yang diperlukan untuk itu. Jika mengerjakan sesuatu, mereka selalu fokus kepada apa yang tengah dikerjakan. Mereka cenderung berpedoman pada tujuan dan mengejarnya sampai tuntas walau pun kelihatannya pekerjaan itu tidak mungkin dilakukan. Mereka cenderung kurang kooperatif. Mereka lebih suka mengikuti peraturan dan gagasan mereka sendiri. Orang dengan golongan darah B memberikan perhatian lebih kepada pikiran daripada perasaan mereka, dan karenanya, terkadang kelihatannya dingin dan serius.

Cara Berkomunikasi dengan Orang Bergolongan Darah B

Ada karakter ada gaya. Orang bergolongan darah B memiliki karakter yang berbeda dengan mereka yang bergolongan darah A. Mereka lebih praktis, egois, kreatif, optimis dan bebas dalam berpikir. Mereka juga memiliki kecenderungan mengerjakan segala sesuatu secara individual. Oleh karena itu, di Jepang, untuk membentuk sebuah tim yang kuat sehingga motto yang digagas John C. Maxwell: teamwork makes the dream work benar-benar menjadi kenyataan, orang golongan darah B ini biasanya kurang dilibatkan.

Untuk lebih jelas, gaya komunikasi dengan orang bergolongan darah B berikut dapat dijadikan pedoman:

” Mulailah pembicaraan dengan runtun, jangan melompat-lompat karena mereka kurang menyukai hal-hal yang tidak teratur.

” Jangan memulai pembicaraan tanpa mengakhirinya.

” Gunakan data-data akurat, bukan rekaan.

” Jika mengajak kerjasama, pastikan bahwa mereka bersedia.

” Berbicaralah kepada otaknya bukan hatinya. Gunakan lebih banyak fakta rasional daripada sosial.

” Jangan menggunakan gaya bicara yang terburu-buru.

Orang dengan golongan darah B lebih suka mendengarkan uraian rinci dan runtun. Mereka suka ada awal dan akhir dari sebuah percakapan. Karena mereka sangat concern dengan apa yang t
elah dimulai untuk dapat diakhiri. Mereka tidak suka orang yang berbicara secara tidak jelas dan tanpa pertimbangan rasional karena mereka lebih menggunakan nalar rasio-nya daripada perasaannya.

2. Karakter Orang Bergolongan Darah ‘O’

Orang-orang dengan golongan darah O adalah mereka yang tidak banyak ambil pusing, penuh semangat dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. Mereka adalah orang yang paling fleksibel di antara semua golongan darah yang ada. Mereka akan dengan cepat memulai sebuah proyek namun mengalami masalah ketika melanjutkannya dan tidak jarang banyak juga yang dengan mudah menyerah di tengah jalan. Mereka terkadang bertingkah dan tidak terlalu dapat dijadikan sandaran. Mereka selalu mengatakan apa yang ada di pikiran mereka secara langsung. Mereka selalu jujur. Mereka menghargai pendapat orang lain dan suka menjadi pusat perhatian. Selain itu, orang-orang bergolongan darah O ini memiliki rasa percaya diri yang sungguh kuat. Di Jepang, golongan darah ini merupakan golongan darah rata-rata orang disana.

Gaya Komunikasi dengan Orang Bergolongan Darah O

Ketika berhadapan dengan orang bergolongan darah O yang penuh semangat dan percaya diri, terus terang, optimistis, terkadang egois dan kreatif, hal-hal berikut dapat dijadikan pedoman:

* Berbicaralah dengan semangat dan penuh vitalitas. Karena mereka kurang menyukai orang-orang yang terkesan lemah, letih, lesu, lemas, letoy, dan loyo yang dianggap tidak dapat mengikuti ritme mereka yang penuh dengan energi.
* Jangan gunakan kata-kata negatif dan pesimis karena kelompok kata itu tidak terdapat dalam kamus mereka yang penuh dengan semangat positif dan optimis.
* Ketika mengikat sebuah kontrak, pastikan dengan tegas bahwa mereka komit dengan apa yang telah disepakati dan dapat bertanggung jawab atas penyelesaiannya.
* Berkatalah dengan jujur karena mereka juga demikian adanya. Sekali kebohongan terdeteksi, mereka tidak akan percaya lagi pada lain kesempatan.
* Tunjukkan bahasa tubuh yang penuh keceriaan dan semangat.

Orang dengan golongan darah O paling suka berkomunikasi dengan mereka yang penuh semangat. Orang-orang yang tidak memiliki semangat hidup yang baik sulit menjadi teman dekat orang golongan ini. Karena mereka selalu semangat sejalan dengan vitalitas yang mereka miliki. Mereka akan dapat berkomunikasi berjam-jam dengan orang yang cocok dan dapat mengikuti ritme bicara mereka yang sangat optimistis dan motivatif.

3. Karakter Orang Bergolongan Darah AB

Orang dengan golongan darah AB susah dikelompokkan. Mereka dapat memiliki karakteristik di kedua ujung spektrum pada waktu bersamaan. Artinya, di satu sisi mereka pemalu, di sisi lain, sangat terbuka. Mereka dengan mudah mengubah satu sisi ke sisi yang lain. Mereka dapat dipercaya dan bertanggung jawab, namun tidak dapat bertanggung jawab jika terlalu banyak yang dituntut dari mereka. Mereka tidak keberatan membantu sepanjang sesuai dengan syarat mereka. Orang-orang dengan golongan darah ini sangat suka seni dan metafisika. AB juga dianggap sebagai tipe darah terburuk di Jepang. Mereka juga suka menentukan syarat sendiri dan berhak menggugurkannya jika tidak sesuai dengan harapan mereka. Mereka dikenal sangat sensitif dan penuh perhatian. Di Jepang, beberapa perusahaan membagi karyawan-karyawannya ke dalam kelompok kerja berdasarkan golongan darah, dan ironisnya, tidak seorang pun yang mau bekerjasama dengan kelompok golongan darah AB di Jepang ! (Jangan terlalu sedih buat yang di Indonesia ya).

Gaya Komunikasi dengan Orang Bergolongan Darah AB

Dengan karakter yang mudah berubah-ubah tergantung kondisi mood tertentu, orang-orang dengan golongan darah AB tentu masih dapat diambil ‘hatinya’ ketika kita berkomunikasi dengan mereka agar mencapai tujuan yang ingin kita raih. Gaya komunikasi yang perlu diterapkan adalah seperti tersebut di bawah ini:

* Pertama-tama, ikuti dulu alur pembicaraan mereka.
* Selanjutnya, berbicaralah secara tegas karena mereka mudah berubah-ubah.
* Bicaralah tentang seni dan metafisika untuk memulai percakapan yang lebih panjang jika hal itu diinginkan.
* Jika membuat janji, pastikan mereka memahaminya dan setuju.
* Jangan ambil keputusan sepihak karena mereka termasuk orang yang suka menentukan sebuah keputusan secara sepihak. Diskusikanlah dengan sinergis.
* Jangan terlalu banyak mengumbar kata dan janji karena mereka sulit mengingat, apa lagi menjalankan kewajiban yang semakin banyak.

Orang dengan golongan darah ini memang sedikit kurang beruntung di Jepang karena dianggap yang paling lemah dan tidak dapat dipercaya. Namun, hal ini tentu sangat kasuistis dan geografis. Hanya saja, dengan memahami karakteristik orang dengan golongan darah ini, banyak hal yang dapat dilakukan untuk tidak menuai kekecewaan nantinya di kemudian hari jika ternyata karakter itu benar adanya. Dan bagi mereka dengan golongan darah AB tentu dapat melakukan introspeksi diri untuk memperbaiki hal-hal negatif yang benar sesuai dengan penjelasan di atas.

4. Karakter Orang Bergolongan Darah A

Orang dengan golongan darah A memiliki kekuatan karakter yang mengakar kuat yang akan membantu mereka untuk tetap tenang dalam krisis ketika semua orang panik menghadapi situasi serupa. Mereka cenderung menghindari konfrontasi, dan sesungguhnya kurang nyaman berada di antara orang banyak. Mereka biasanya pemalu dan terkadang suka mengasingkan diri. Mereka mencari keharmonisan dan sangat sopan, tetapi mereka sebenarnya tidak pernah benar-benar cocok dengan orang lain. Mereka sangat bertanggung jawab. Jika ada pekerjaan yang harus diselesaikan, mereka lebih suka mengerjakannya sendiri. Orang-orang dengan golongan darah ini selalu mengukir sukses dan sangat perfeksionis. Mereka juga sangat kreatif, dan paling artistik di antara semua golongan darah yang ada karena kesensitifan mereka.

Cara Berkomunikasi dengan Orang Bergolongan Darah A

* Jangan mengangkat topik yang konfrontatif, misalnya, topik kontroversial karena mereka orang yang tidak suka membuat konfrontasi dengan lawan bicara.
* Gunakan kata-kata yang relatif sopan karena mereka sangat sensitif dan terkadang konservatif sehingga kata-kata yang tidak sesuai dengan standar kesopanan minimal akan dapat menyinggung mereka.
* Jika menjawab usahakan dengan lengkap dan bermakna karena mereka adalah orang yang sangat sempurna dan kurang menyukai hal yang setengah-setengah.
* Mintalah pandangan dan pendapat mereka karena mereka sangat kreatif untuk hal ini dan dengarkan dengan saksama ketika mereka menjelaskan.
* Jangan melebihi mereka saat menyampaikan sesuatu. Artinya, jangan sampai mereka merasa dilampaui dalam hal kepintaran dan pengalaman, misalnya.
* Hargai mereka dengan memuji seperlunya karena pujian yang berlebihan akan membuat mereka ragu dengan ketulusan si pemuji.

Sebagai tambahan, orang golongan darah A cenderung menyukai topik-topik yang bernuansa damai dan kooperatif. Mereka tidak menyukai topik yang berkaitan dengan sepak terjang atau kepribadian orang lain yang tidak ada parameter jelasnya. Mereka sangat sensitif, dalam arti setiap kata yang diterima oleh akal sehat mereka akan menjadi tolok ukur mereka terhadap orang yang diajak berkomunikasi. Untuk itu, lebih berhati-hatilah jika berhadapan dengan orang golongan darah A ini karena mereka sesungguhnya adalah pengamat yang luar biasa.

Diambil dari (http://www.andriwongso.com)